Lotion untuk Kulit Cerah dalam Sekejap


Selama ini body lotion umumnya hanya menjadi produk yang melembabkan kulit saja. Kalau ada yang memberi efek mencerahkan, pasti membutuhkan waktu yang cukup lama. 

Alasan itu menjadi salah satu pendorng bagi Vaseline, yang kemudian mengeluarkan produk terbarunya, Healthy White Insta Fair. Hasilnya memang berbeda dari body lotionpada umumnya. Insta Fair tidak hanya melembabkan tapi juga berangsur-angsur menjadikan kulit tampak lebih cerah sejak pemakaian pertama.

"Lotion terbaru yang dirilis ini mengandung bahan khusus, yakni skin micro reflector yang berfungsi mencerahkan kulit dalam sekejap," ujar Hilda Kitti, Brand Manager Vaseline, saatlaunching produk di Decanter Wine House, Kuningan, Jakarta, Jumat (28/6/2013) lalu.

Kandungan skin micro reflector tersebut, kata Kitti, merupakan bentuk optic reflector technology yang berfungsi memberikan lapisan partikel kecil di permukaan kulit. Efeknya dapat mengoptimalkan kemampuan kulit dalam memantulkan cahaya secara merata, sehingga kulit tampak lebih cerah seketika.

Dirilisnya Vaseline Healthy White Insta Fair ini disampaikan Kitti karena beranjak dari riset yang dilakukannya terhadap konsumen baru-baru ini. Faktanya, 70 persen perempuan Indonesia sudah melakukan perawatan kulit melalui pemakaian body lotion, dan 60 persen di antaranya mencari body lotion yang dapat mencerahkan kulit.

"Dan ada di antaranya yang menginginkan hasil cepat tanpa perlu menunggu waktu lama," ujar dia menambahkan.

Vivi Tri Andari, Technical Management Manager PT Unilever Indonesia, mengungkapkan Insta Fair tidak hanya mengandung skin micro reflector, tetapi juga mengandung vitamin yang merawat kulit dari dalam, dan protective triple sunscreen untuk melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB.

"Dengan demikian, bisa dikenakan dua kali setiap hari untuk hasil maksimal," ujarnya.

Apakah aman tanpa efek samping? Dr Eddy Karta, SpKK, dokter spesialis kulit dan kelamin sekaligus pengajar di Universitas Indonesia, mengungkapkan kalau lotion ini tidak diserap oleh kulit. Kandungan di dalamnya hanya membantu membuat kulit tampak lebih cerah sehingga tidak begitu berbahaya. 

"Bagian permukaan kulit memang rentan tampak kusam dan kering, oleh karenanya agar tetap kencang dan cerah butuh perawatan seperti body lotion. Tapi pilih yang kandungannya sesuai kulit," ungkap dokter yang berpraktik di Divisi Geriatri Dermatologi, Departemen Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin, RS Cipto Mangunkusumo ini.

Sewaktu mencoba untuk membuktikan, tekstur lotion ini encer dan tidak begitu lengket. Aromanya lembut dan wangi. Bila diperhatikan sebagai pembanding, kulit tangan yang diolesi Insta Fair memang lebih tampak cerah daripada yang tidak diolesi. Namun sebelum mengaplikasikan, pastikan dulu kulit dalam keadaan sehat tanpa ada masalah sama sekali.

0 Comments


EmoticonEmoticon